Mengakses Lebih Banyak Film/Serial di Netflix dengan Mengubah Pengaturan Bahasa
Beberapa hari yang lalu seorang kawan membagi informasi mengenai sebuah film Yordania di salah satu wag yang saya ikuti. Dia menyayangkan, sepertinya tak masuk ke Netflix Prancis. Saya belum sempat mengeceknya, saat teman lain menyatakan bahwa dia bisa. Saya pun berpikir, jangan-jangan masalah pengaturan bahasa.
Setelah mengecek sendiri filmnya, saya lihat film berbahasa Arab itu hanya menyediakan takarir bahasa Inggris dan takarir tertutup (closed captioning, atau disingkat CC) bahasa Arab. Saya duga, kawan yang pertama tadi hanya mengeset Netflixnya untuk film dan serial yang berbahasa (serta takarir) Prancis dan Indonesia saja.
Saya teringat tentang catatan lama mengenai mengubah pengaturan bahasa di Netflix yang ternyata kurang lengkap. Saya pernah membagikannya dan harus menjelaskan lebih lanjut bagaimana cara menemukan bagian akun. Memang tulisan saya itu dibuat dengan mendasarkan pengalaman menggunakan Netflix di PC. Yang tentu saja ada perbedaan dengan aplikasi Android.
Daripada menjelaskan panjang lebar di grup, sekalian saja saya tulis ulang. Siapa tahu suatu saat ada yang membutuhkan lagi.
Mengakses Setting Akun Netflix
Pengubahan settung bahasa harus dilakukan di dalam akun. Bukan di bagian profil saja.
Akun Netflix sendiri bisa diakses langsung di browser (Chrome, Opera, Edge, ...). Kalau kode akses sudah tersimpan, tinggal klik profil kita di pojok kanan atas, akan muncul menu "Account". Kalau belum? Ya masukkan dulu login dan passwordnya!
Untuk yang menggunakan gadget Android dan takut nyasar, buka aplikasi Netflix terlebih dahulu seperti biasa. Pilih salah satu profil. Tidak harus yang mau kita ubah setting bahasanya. Pemilihan profil tertentu dilakukan saat sudah masuk ke akun.
Pilih menu "More" di bagian bawah layar.
Pilih "Account".
Dari sini, kita akan keluar dari aplikasi dan berpindah ke browser.
Mengubah Setting Bahasa di Netflix
Scroll ke bawah di halaman Account sampai menemukan "Profile & Parental Controls". Di tahap ini, saatnya memilih profil yang ingin diubah setting bahasanya.
Setelah masuk ke dalam profil yang diinginkan, cari baris Language, klik Change.
Di bagian ini ada dua bagian. Yang di atas adalah pilihan bahasa tampilan Netflix. Bahasa untuk menu-menu dan sebagainya. Bukan bahasa film atau serialnya. Saya memilih bahasa Inggris.
Di bawahnya kita temukan bagian yang perlu diubah untuk bisa mendapatkan film dan serial dengan bahasa atau takarir yang kita inginkan.
Saya memilih bahasa Prancis, Inggris, Indonesia, Jepang, dan Korea. Dengan begitu, saya jadi bisa mengakses film Indonesia yang bertakarir Inggris. Misalnya film Kartini yang menjadi akar alasan saya jadi mencari-cari pengubahan setting bahasa ini sebelumnya.
Koleksi Netflix Lokal
Saya memilih Jepang dan Korea untuk mengecek saja, apakah saya jadi bisa mengakses lebih banyak film dan serial dari kedua negara itu. Meski mungkin saya tak bisa menontonnya karena takarirnya dalam bahasa yang tak saya kenal. Namun ternyata saya tetap tak bisa mengakses film/seri yang dikabarkan sudah dirilis di berbagai negara!
Film dan serial yang bisa kita akses, tetap tergantung pada koleksi Netflix lokal. Netflix sesuai dengan IP address gadget kita. Di mana kita berada. Sesuai di manakita konek ke Netflix. Apakah Netflix lokal memiliki hak tayang atas film/serial itu.
Misalnya saat sedang berlibur di Indonesia Juli 2023 yang lalu. Gadget saya tentu saja ber-IP address Indonesia. Saya bisa menonton film Ladybug & Cat Noir: The Movie di Netflix Indonesia. Sekembalinya di Prancis, saya tak bisa menontonnya! Karena film itu belum lama diputar di bioskop dan sampai sekarang pun belum masuk ke koleksi Netflix Prancis!
Tampilan dari profil saya |
Dari awal, film Kartini sudah masuk ke dalam koleksi Netflix France. Namun dulu saya tak bisa mengakses film Kartini ini. Film Kartini belum disulih suara dan hanya menyediakan takarir dalam bahasa Inggris serta takarir tertutup bahasa Indonesia. Belum ada versi bahasa Prancisnya. Sedangkan setting dasar (default) Netflix saya waktu itu hanya bahasa Prancis. Saya hanya bisa mengakses film dan seri yang menggunakan bahasa Prancis sebagai bahasa utama dan takarir. Bahasa utama ini termasuk di dalamnya jika ada versi sulih suara.
Satu-satunya solusi mengakses koleksi lokal lain adalah dengan menggunakan VPN (Virtual Private Network). Tapi kalau yang ini saya belum berminat menggunakannya. Karena saya belum merasa membutuhkannya sampai saat ini.
Hanya Mengubah Setting Salah Satu Profil
Saya tekankan sekali lagi, bahwa mengubah setting salah satu profil tidak memengaruhi setting profil lain. Aplikasi Netflix dalam profil saya berbahasa Inggris. Sementara profil suami dan anak-anak tetap dalam bahasa Prancis. Saya bisa mengakses lebih banyak film Indonesia ketimbang mereka. Meski kami jelas mengakses Netflix dengan akun yang sama!
Tampilan dari profil Butet yang masih terbatas sampai rating 13 tahun |
Kalau ingin profil lain berubah juga pengatudan bahasanya, ya harus ubah satu per satu!
Selamat mencoba!
Comments
Post a Comment