Hari Terakhir Soldes Hiver 2022
Hep! Rencana jalan-jalan pagi pun batal! Bukaaan... Bukan karena lutut saya kambuh. Kali ini, penyebab kebatalan datang dari si Butet...
Butet bangun dengan mengeluh mual. Mual yang menyebabkannya ingin muntah. Tapi tak ada yang keluar. Saya siapkan teh tawar. Dia tak suka air putih hangat tanpa rasa. Lalu saya suruh tiduran...
Sepertinya efek datang bulan. Dia mengeluh pusing dan sakit perut juga. Memang di hari-hari pertama, Butet suka kelelahan. Hasilnya, dia tidur saja sepagian tadi. Apalagi, seperti biasa kalau libur, semalam dia tidur sangat lambat...
Jalan pagi memang batal. Tapi bukan berarti batal jalan-jalan sama sekali!
Menjelang makan siang, Butet bangun lebih segar. Katanya, pengen keluar. Apalaggi cuaca cerah. Sayangnya, tanggung sekali untuk jalan-jalan siang. Pasalnya, papanya harus berangkat jam 4an sore untuk penerbangan jam 6 kurang. Tak nyaman sekali kalau jalan-jalan dengan dikejar waktu. Apalagi kami tak bisa langsung pergi sesudah makan siang. Masih ada pakaian suami yang harus disiapkan...
Rencana suami yang hanya ke Paris, ternyata diperpanjang sekalian ke Toulouse. Akibatnya, tentu saja harus lebih banyak pakaian yang harus disiapkan. Dari tadinya cuma sehari, jadi tiga hari!...
Buat yang belum hafal, saya tak suka menyetrika. Saya menyetrika on demand. Menyetrika pakaian yang mau dipakai saja. Kalau mau pergi dengan menginap segala, tentu saja acara menyetrika jadi panjang. Dan tentu saja, saya selalu menyiapkan beberapa hari sebelumnya agar tak terlalu terbeban!...
Pikir-pikir, untung saja Butet tak mau ikut ke Paris. Kalau ternyata papanya lanjut ke Toulouse begini, gimana ngatur acaranya? Entahlah. Mosok saya dan Butet di Paris berdua saja? Meskipun memang rencananya kami jalan-jalan jadi turis berdua saja. Kan memang suami harus bekerja!...
Saya dan Butet keluar ke kota sesudah suami berangkat. Btw akhirnya dia berangkat jam 5an. Yang artinya, kami baru bisa keluar jam 5an juga... Tak apa. Toh masih ada makanan buat malam. Tinggal menghangatkan saja. Asal tak perlu memasak, tak masalah jalan sampai malam juga...
Sebelum berangkat, saya sempatkan belanja online untuk diri saya sendiri. Memanfaatkan hari terakhir soldes dengan ekstra 20% diskon tambahan sesudah harga diskon. Tak boleh dilewatkan, kan!? Apalagi saya memang perlu cardigan. Cardigan saya yang masih layak dipakai ke luar tinggal dua. Dua-duanya warn biru tua. Kayak ga pernah ganti saja!...
Memang saya tak berniat mencari-cari sisa-sisa soldes untuk saya sendiri di kota. Kami keluar rumah sudah cukup lambat. Tak mau, saya buang-buang waktu. Yang penting tujuan utamanya yaitu ke Fnac membeli buku untuk keperluan sekolah Butet. Plus ke Pull and Bear yang terletak tepat di seberangnya...
Tak urung kami sempatkan mampir ke Zara. Tapi seperti diduga, sudah tak ada apa-apa. Lagipula Butet juga sudah memilih apa yang dia beli. Sebuah sweat shirt di P&B. Sweat shirt basic yang tentu saja kalaupun bukan koleksi baru, sangat kecil kemungkinannya untuk didiskon!
Masuk P&B kami langsung menemukan yang kami cari. Kami sempatkan melihat-lihat sisa-sisa soldes. Butet menemukan sebuah celana panjang yang harga label asli 25€99 dan dibanderol 5€99!
Begitulah di akhir soldes. Tapi ya harus beruntung tadi. Dan itu satu-satunya yang bisa kami temukan...
Masih ada sih, barang-barang lain. Dengan ukuran Butet juga. Tapi modelnya tidak cocok, warnanya kurang suka, motifnya terasa aneh, ... Untung-untungan!
Dari P&B, kami ke Fnac yang tepat di seberangnya. Buku yang dicari Butet juga segera kami temukan. Kami juga berhasil menemukan buku terbaru Marie Kondo yang sudah berkali-kali kami cari yang ternyata diletakkan di bagian Sosial, bukannya di pengembangan diri seperti buku-bukunya yang lain...
Meski begitu, kami berlama-lama di Fnac. Ada promosi 1 buku gratis untuk pembelian 2 buku!
Lama juga saya bimbang dan ragu. Tapi tidak! Cukup! Saya belum perlu beli buku. Dan buku gratisnya juga tak menarik. Jangan sampai hanya menambah koleksi buku gratisan yang saya dapatkan tiap tahunnya ... yang kebanyakan tidak (belum?) saya baca!
Comments
Post a Comment